Tapping Video Bengok Craft Dalam Kios lebaran Jagoan lokal

K-SHOP KTV merupakan salah satu media yang digunakan dalam gerakan Kios Lebaran Jagoan Lokal dimana UMKM terpilih dapat mempromosikan produk-produknya. Kios Lebaran Jagoan Lokal merupakan gerakan yang diluncurkan oleh Kompas Gramedia untuk lebih memperkenalkan dan meningkatkan penjualan produk UMKM serta mengajak masyarakat Indonesia untuk belanja lokal demi mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional.

Dalam memilih UMKM, tentunya pihak tersebut telah memilih jagoan lokal yang telah terkurasi. Bengok Craft menjadi salah satu dari 8 jagoan lokal yang terpilih untuk tapping video K-Shop untuk memperkenalkan dan mempromosikan produknya. Selain itu, produk kerajinan enceng gondok asli Kabupaten Semarang tersebut juga akan jadi display dan peraga di studio.

“Sangat bersyukur Bengok Craft dapat terpilih jadi salah satu UMKM terkurasi yang tampil di K-Shop. Harapannya bisa menarik audiens lebih lebar dan tertarik untuk beli produk UMKM kami”, ujar Firman Setyaji selaku CEO Bengok Craft (07/05).

K-Shop KTV akan ditayangkan secara On Air pada hari ini, 10 Mei 2021 dengan durasi 60 menit. Nantikan Bengok Craft di K-Shop KTV.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *