Halo Sobat Bengok, pastinya sudah tak heran dengan inovasi dari produk-produk Bengok Craft. Bengok Craft merupakan usaha kerakyatan berbasis pemberdayaan masyarakat yang mengolah eceng gondok menjadi aneka macam kerajinan yang penuh nilai manfaat.
Kali ini, kembali lagi dengan Home Decor series yang mana merupakan produk best-seller dari Bengok Craft. Ya, produk rekomendasi minggu ini yaitu Bengok Taplak. Bengok Taplak ini sangat unik karena menggunakan anyaman eceng gondok sehingga kelihatannya sangat menarik dan klasik. Bengok Taplak ini bisa digunakan sebagai hiasan meja makan di rumah Sobat Bengok. Sebenarnya taplak yang satu ini sangat multifungsi, tidak hanya dapat diletakkan di meja makan tetapi juga meja-meja lainnya. Hal ini juga karena taplak yang satu ini memiliki lipatan ditengahnya sehingga meja ukuran kecil maupun besar dapat menggunakan Bengok Taplak ini. Di sekeliling anyaman eceng gondoknya juga terdapat sejenis kain jeans yang menambah ketebalan dari Bengok Taplak.


Bagi kalian Sobat Bengok yang berminat untuk mengadopsi produk home decor yang satu ini langsung saja klik tautan di bawah ini
linktr.ee/bengokcraft
Bengok Craft, Upcycle Eceng Gondok

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *